Skip to main content

Pet Aqua Expo, Tempat Terbaik Mencari Produk & Informasi Terkini Tentang Hewan Peliharaan

Pet Aqua Expo diselenggarakan di Bencoleen Indah Mall, tidak hanya untuk pameran hewan acara ini juga dimeriahkan dengan lomba fashion show cilik dan akan berlangsung mulai dari tanggal 24 Januari - 28 Januari, Rabu (24/01/2024). (Foto: Lentera)

 

Bengkulu, Siberbengkulu.co -- Pet Aqua Expo diselenggarakan di Bencoleen Indah Mall, tidak hanya untuk pameran hewan acara ini juga dimeriahkan dengan lomba fashion show cilik dan akan berlangsung mulai dari tanggal 24 Januari - 28 Januari, Rabu (24/01/2024).

Beberapa hewan yang ikut dipamerkan di pameran ini adalah Kucing, ular, hamster, ular dan masih banyak hewan lainnya.

Ketika dikonfirmasi awak media Rizon selaku karyawan stand mengatakan di acara pet aqua expo ini tidak hanya untuk hewan disini juga banyak rangkaian acara kegiatan yang akan dilakukan dan tidak sedikit juga pengunjung  untuk datang melihat acara ini dan juga banyak juga yang mengajak hewan-hewan lucu di stand itu untuk berfoto.

"Disini juga banyak rangkaian kegiatan yang akan dilaksanakan seperti: pet show, fashion show cilik, pameran khoi, pameran reptil dan masih banyak lagi," ucap Rizon.

Stand-Stand yang berisi reptil dan hewan-hewan lain nya juga boleh untuk para pengunjung menikmati, melihat sekalipun untuk berfoto bersama hewan-hewan tersebut.

"Disini kami juga membuka stand sendiri untuk pengunjung agar bisa berfoto bersama berbagai macam-macam raftil yang sudah disediakan di stand ini," ucap Rizon.

 

Editor: Arif Dwi Septian

Reporter : Lentera Nindya M

Baca juga ...